Dunia Komputer

Ayo jelajahi dunia komputer disekitar kita, dan buka tabir teknologinya...

Telekomunikasi

Dengan teknologi, kita terbantu untuk saling berkomunikasi tanpa terhambat jarak dan waktu...

Networking

Era kekinian, komunikasi data terhubung begitu cepat begitu mudah...

Kesehatan

Kesehatan adalah kekayaan sejati... Bukan emas atau perak (Mahatma Gandhi)

Ngaji

“Ingatlah! lima perkara sebelum lima perkara, ”Sehat sebelum sakit, muda sebelum tua, kaya sebelum miskin, lapang sebelum sempit dan hidup sebelum mati. (Hr. Hakim dan Baihaqi dalama bab Iman. Dan Ahmad dalam bab zuhud dari Ibnu Abbas r.hu).

Senin, 01 Agustus 2011

Simulasi Jaringan Menggunakan Cisco Packet Tracer


Simulasi jaringan merupakan virtual reality simulation yang digunakan untuk menirukan tabiat dari proses dan system jaringan sesuai dengan dunia nyata. Berbagai percobaan dapat dilakukan dengan mengubah model pada simulasi. Penggunaan simulasi dapat membantu untuk menguji hal yang terlalu beresiko jika dilakukan secara nyata. Software aplikasi simulasi jaringan yang paling familiar yaitu Cisco Packet Tracer.  Software buatan Cisco ini dapat mensimulasikan berbagai jaringan computer dan komunikasi, seperti jaringan yang menggunakan kabel dan nirkabel (wireless).

Panel pada Cisco Packet Tracer

Keterangan panel no :
1.      Untuk memberi nama scenario Simulasi.
2.      WorkSpace atau Area Kerja.
3.      Device – device  yang digunakan untuk simulasi seperti router, switch, hub, wireless device, connections, end device, wan emulation, custom made device, dan multiuser connection.
4.      Jenis dan tipe device.
5.      Berisi pilihan Logical View dan Physical View. Logical yaitu untuk membuat konsep abstact sedangkan Physical mensimulasikan keadaan device dan kondisi sebenarnya seperti didunia nyata seperti computer hardware, office desk , serta wilayah-wilayah.
6.      Berisi pilihan Realtime dan Simulation. Realtime yaitu simulasi jaringan sesuai dengan waktu nyata sedangkan Simulation untuk melihat bagaimana data-data pada jaringan bekerja.

Membuat Simulasi Jaringan Peer to Peer (P2P)

Peer to peer merupakan konsep komunikasi antarkomputer di tingkat yang sama di suatu jaringan tanpa campur tangan system di tingkat yang lebih tinggi. Masing-masing computer bisa bertindak sebagai server untuk computer lain.
Pada Packet Tracer pertama kita pilih logical view untuk membuat konsep. Untuk membuat jaringan P2P minimal membutuhkan 2 buah computer yang berada ditingkat yang sama. Oleh karena itu pilih end device pada device panel kemudian tahan mouse lalu drag end device jenis PC-PT dua kali ke area workspace.

Untuk menghubungkan dua computer tersebut digunakan penghubung berupa kabel. Pada device panel pilih connection > pilih jenis kabel Cooper – Cross Over (Kabel jenis ini digunakan untuk menghubungkan 2 device/computer yang setingkat). kemudian klik dan sambungkan ke computer yang akan dihubungkan. Setelah itu pilih sambungan FastEthernet.


Maka kedua computer akan terhubung ditandai dengan warna hijau pada ujung kabel yang menyatakan bahwa device tersebut dalam keadaan connect.

Kedua device yang terhubung tersebut belum mempunyai IP Address. Untuk setting IP Address dapat dilakukan pada properties setiap device dengan cara mengklik device tersebut, kemudian pilih tab panel bernama Config kemudian pilih FastEthernet. Setelah setting IP Address dan subnet mask untuk masing-masing computer. Setting subnet mask akan secara otomatis setelah melakukan setting IP Address dengan cara klik form Subnet Mask. Pilih tanda ‘X’ pada pojok kanan atas untuk ok dan close.

Pada contoh simulasi ini IP Address pada computer yang bernama PC1 diberikan IP Address 192.168.5.1 dan pada PC2 diberikan IP Address 192.168.5.2.
Untuk mengecek konektivitas jaringan, pada properties salah satu computer (misal pada PC2) pilih Command Prompt pada tab panel Desktop. Kemudian ketik perintah Ping ke PC1 yang memiliki IP address 192.168.5.1 seperti pada gambar dibawah ini.

Jika mendapat reply dari request ping maka kedua computer tersebut dalam keadaan terhubung.

Membuat Simulasi Local Area Network (LAN)

Local Area Network (LAN) merupakan cara menghubungkan sejumlah computer melalui saluran komunikasi sehingga dapat saling berbagi data dan peralatan pendukung. Jumlah computer yang disimulasikan pada kali ini sebanyak 6 komputer. Cara menambahkan device dan setting IP Address sama seperti yang dijelaskan pada simulasi jaringan Peer to Peer (P2P).


Untuk menghubungkan semua computer dibutuhkan suatu device pendukung agar suatu computer dapat berkomunikasi dengan computer lain. Device pendukung tersebut adalah Switch. Sehingga pada Packet Tracer pilih device Switches dengan jenis Switch-PT Empty. Pada Swich-PT Empty dapat diatur sendiri berapa sambungan yang akan ditambahkan.
Untuk menambahkan sambungkan dapat dilakukan dengan cara memilih modules pada panel tab Physical kemudian pilih PT-SWITCH-NM-1CFE yang merupakan sambungan fastEthernet kemudian drag and drop ke lubang switch yang masih kosong. Pastikan switch dalam keadaan OFF saat memasang tambahan sambungan. Setelah selesai kembalikan power ke mode ON.


FastEthernet merupakan sambungan yang paling banyak digunakan.  Tidak seperti jaringan P2P, kabel digunakan kali ini yaitu kabel jenis Cooper Straight-Though. Sambungkan semua computer ke switches device. Jika ada tanda lampu merah muda pada ujung sambungan,berarti switch sedang melakukan proses booting.

Untuk mengecek konektivitas dan melihat jalur proses komunikasi data dari satu computer ke computer lain, dapat dilakukan dengan cara ping namun kondisi realtime diganti dengan simulation untuk melihat proses komunikasi data. Karena melakukan ping, maka kita akan memfilter data ICMP saja pada simulation mode.



Kemudian dilakukan proses ping (misal dari PC5) ke PC1. Maka akan terlihat seperti gambar dibawah ini :


Pada workspace akan terlihat bahwa data yang dikirim dari satu computer ke computer lain harus melalui switch. Pada event list dapat dilihat waktu, jenis data, sumber dan tujuan data. Untuk melihat animasi proses komunikasi data dapat dilakukan dengan cara mengklik tombol auto capture / play.
Jika ditinjau lebih dalam sebelum melakukan ping ,ada suatu protocol jenis ARP yang mengecek dan mencari alamat data yang dituju.
ARP merupakan singkatan dari Address Resolution Protocol yang bertugas meletakan alamat internet ke alamat keras pada LAN secara terus menerus.


File dalam bentuk *.Doc silahkan download disini.

Sumber :  http://avidt.blogspot.com

Cara Sharing Folder Jaringan Antara Windows 7 dan XP

Seperti kita ketahui, windows 7 memiliki fitur keamanan yang lebih baik dari windows generasi sebelumnya. Karena itu juga, cara system menangani file maupun folder juga sedikit berbeda. Terlebih lagi jika berhubungan dengan jaringan, banyak perbedaan dan perubahan pada struktur maupun tingkat keamanan user pada folder jaringan.
Bagi yang sering berbagi pakai file menggunakan windows XP, mungkin akan sedikit merasa kesulitan saat ingin share folder di komputer yang memakai sistem operasi windows 7. Berikut kami sampaikan bagaimana cara melakukannya. (Saat melakukan percobaan, kami menggunakan Windows XP Professional danWindows 7 Ultimate Edition).


Setting sharing file pada windows 7 ultimate edition

  • Pastikan PC windows 7 dan XP memiliki group yang sama. (Pada dasarnya hal ini bukan harga mutlak, tetapi akan lebih mudah jika anda membuat group yang sama untuk menghubungkan kedua perangkat komputer).
    Share Folder Jaringan Antara Windows 7 dan XP Image
  • Buka Control Panel, pilih Network and Internet dan lanjutkan dengan klik Network anda Sharing Center.
    Share Folder Jaringan Antara Windows 7 dan XP Image
  • Klik Change Advanced Sharing Setting dan rubah semua setting agar mengijinkan komputer lain bisa mengakses komputer windows 7 ini. Kalau perlu, jangan gunakan pilihan password protection sharing agar orang yang mengakses komputer anda tidak perlu lagi mengakses menggunakan password (Demi keamanan data-data anda, jangan pernah gunakan pilihan ini pada jaringan publik seperti hotspot di kafe, mall atau wilayah publik yang lain).
    Share Folder Jaringan Antara Windows 7 dan XP Image
  • Setelah itu, klik Save Changes.
  • Lanjutkan dengan membuat folder yang akan di share dengan komputer lain.
  • Buka windows explorer dan buat folder baru. Klik kanan folder tersebut dan pilih properties.
  • Klik tab Sharing diikuti dengan klik tombol Share.
    Share Folder Jaringan Antara Windows 7 dan XP Image
  • Pada menu drop down, tambahkan user yang diizinkan untuk mengakses folder (Pada contoh kali ini kami menggunakan Evryone, yang intinya semua orang bisa akses tanpa melalui autenstikasi dan password).
    Share Folder Jaringan Antara Windows 7 dan XP Image
  • Tambahkan tingkat perizinan pada user Everyone, apakah hanya bisa membaca saja atau bisa juga menambahkan file (menulis).
    Share Folder Jaringan Antara Windows 7 dan XP Image
  • Terakhir, klik share dan di ikuti dengan klik tombol Done.
Setting sharing file pada windows xp professional
 

Share Folder Jaringan Antara Windows 7 dan XP Image
  • Buka windows explorer dan buat folder baru yang akan digunakan untuk sharing file.
  • Klik kanan folder tersebut dan pilih properties.
  • Klik tab Sharing dan beri tanda check pada bagian Share this folder on the network.
  • Jika anda mengizinkan orang lain untuk menulis atau menghapus file pada folder tersebut, beri tanda pada bagian Allow network users to change my files.
  • Terakhir kali, klik tombol OK.
Pembuktian hasil setting folder sharing
Coba anda akses folder windows 7 melalui windows XP. Caranya, buka Control Panel, Network Connection, My Network Places. Cari dan klik dua kali nama komputer dari windows 7. Klik folder sharing dan coba anda ambil data dari sana. Jika anda mengizinkan akses read-write, coba anda lakukan penulisan. Bisa dengan cara membuat folder baru atau mencoba mencopy file dari komputer XP ke folder tersebut.
Sekarang kembali ke komputer yang ber-OS windows 7. Buka windows explorer, klik network pada bagian kiri paling bawah, kemudian pilih komputer yang terinstall windows 7. Disitu anda akan melihat sebuah folder yang telah di share. Coba akses dan ambil beberapa file pada foler tersebut. Jika anda tadi memberikan akses read-write pada Allow network users to change my files, maka anda bisa mencopy, menambah maupun menghapus file pada folder share tersebut.
Share Folder Jaringan Antara Windows 7 dan XP Image